Mengubah Dunia dengan Kekuatan Pikiran & Kasih


Berapa banyak dari kita yang berpikir bahwa kita berada di dunia yang luas ini dengan segala kerumitan dan segala permasalahannya, namun kita sama sekali tidak bisa berbuat apa-apa.

Jika kita ingin mengikuti pendapat umum, bahwa semua permasalahan di dunia ini tidak lagi bisa kita kuasai atau kita mengerti, maka kita akan melaju mundur ke belakang dengan kecepatan yang tinggi. Lalu kekerasan, berbagai musibah, dan lain sebagainya pun akan semakin sering terjadi. Melalui keyakinan akan kekuatan pikiran serta emosi mental yang dilatih secara positif, kita secara sadar ikut serta dalam perkembangan tersebut mengubah menjadi ke hal lebih baik.

Dalam dunia ilmu pengetahuan, suatu percobaan harus dikaji ulang lagi oleh seorang peneliti independen, jika tidak maka penemuan itu dianggap tidak sah. Jadi ini persis seperti apa yang dilakukan Dr. Masaru Emoto, seorang peneliti visioner dari Jepang.  Melalui percobaan yang berulang-ulang, dia menunjukkan bahwa kekuatan pikiran dan emosi manusia dapat mengubah struktur molekul air. Sekarang untuk pertama kalinya, ada bukti nyata bahwa kekuatan pikiran kita bisa mengubah dunia di dalam dan di sekitar kita. Efek dominan dan perubahan besar mendadak terjadi, penemuan ini juga dengan cepat tersebar ke seluruh penjuru dunia. Jika Anda adalah orang yang tidak gampang percaya dan butuh bukti, ya, sekarang Anda bisa mendapatkan buktinya.

Setelah melakukan banyak percobaan dari sekian banyaknya peneliti,  menemukan bahwa pikiran yang paling kuat untuk mengubah adalah “Kekuatan Pikiran, Kasih dan Perasaan Bersyukur”.

Apa yang membuat penemuan ini begitu menakjubkan adalah bahwa kita tinggal di planet yang sebagian besar diliputi oleh air daripada daratan, dan sebagian besar tubuh manusia terdiri dari air. Jadi, jika kita mempunyai kekuatan untuk mengubah struktur dari bahan yang menciptakan kita dengan sekedar menghasilkan corak pikiran yang positif, maka kita bukan saja bisa memperbaiki kesehatan kita sendiri tetapi juga setiap orang di sekeliling kita dan bahkan seluruh planet melalui pikiran kita.

Memikirkan perasaan bersyukur dan berdoa sebelum melakukan sesuatu dapat memberikan hal positif.

Jika tujuan kita beradi di dunia ingin mengubah keadaan menjadi lebih baik , lalu cara apa yang lebih baik bagi kita selain berpikiran positif dan berketetapan hati dalam mempertahankan kualitas pikiran serta emosi kita.

Pemahaman dan pelatihan akan pengolahan pikiran serta pembelajaran Kasih, akan benar benar memberi arti baru bagi latihan penguasaan diri. Sekarang kita tidak usah lagi mengatakan bahwa itu adalah urusan agama dan kadang-kadang ketika kita berpikir apakah kita benar-benar terpengaruh, kita harus berpikir kembali.

 Jika anda berminat melatih penguasaan pikiran, dapat melalui cara Meditasi seperti yang di lakukan pada para Suryanam “TEJASURYA




Beryadnya dengan Sharing

Tak akan Mengurangi Pengetahuan

HALAMAN TERKAIT
Baca Juga